Saturday, November 2, 2013

Arum...





Baru saja anakku bungsu pulang kerumah dari kosan yang sudah 2 minggu dia sibuk tidak mengunjungi kami dirumah. Kesibukan dia sangat padat karean baru saja selesai mengikuti JFW dan menurut saya perjuangan dia itu sukses besar. Sangat membahagiakan dan membanggakan ... dia itu sangat serius menekuni kuliahnya dan juga sangat serius membuat kegiatan2 yang nantinya akan berguna buat masa depan dia.

Arum dia adalah gadis kecilku yang pendiam, cengeng, rapuh dimata saya ... tetapi dengan gigihnya dia merubah image itu.

Kadangkala ada saatnya dia itu mengeluh atas keadaan teman2nya , dosen2nya dll, kadang2 yang membuat saya sangat hawatir apakah dia nanti akan sanggup untuk menjalani kehidupan selanjutnya dengan segala halangan kehidupan, karena dia anak bungsu , saya selalu ada disampingnya . Tetapi ternyata ...saya salah pikir, dia sangat tekun untuk mengikuti segala kegiatan kampus, tekun belajar  sampai2 dia terpilih menjadi peserta Jakarta Fashion Week (JFW), kami sekeluarga kaget dan bahagia .

Masih ingat pada waktu tahun2 pertama kuliahnya , masih sering dia menangis , mengeluh dll, tahun kedua sudah lumayan baik, tetapi menjelang tahun ketiga kuliahnya gebrakannya muncul. Dia sanggup kuliah dan mengikuti banyak kegiatan dikampusnya. Contohnya dia ikut dalam organisasi VOB, Komunitas Muslim Binus, menyanyi , debat dll dan  terachir dia lolos tes dan berhasil masuk 10 besar untuk mengikuti JFW.

Betapa saya tahu perjuangannya , kadang dia tidak tidur semalaman bikin tugas, sampai pagi, kadang dia itu berhari2 ada diruang jahit, kadang pernah jam 1 malam pergi tempat photo copy untuk mengejar target.. Saya mengagumi keuletannya , saya hanya bisa memberi support dari belakang dan tentu saja doa2 yang saja panjatkan setiap malam. Semoga Allah melindungi dia dari  egala kesulitan cobaan hidup , dia akan mendapatkan kehidupan keluarga indah dan barokah.

Terimaksih Tuhan karuniaMu tiada habis2nya ....

No comments:

Post a Comment